SELAMAT DATANG di BLOG TBM SKB Kab. Ponorogo; Sebagai sarana publikasi edukatif, informatif dan rekreatif tentang program dan kegiatan UPT SKB Kab. Ponorogo

UPT Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kab.Ponorogo adalah salah satu Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo yang mempunyai tugas dan fungsi melaksanakan program percontohan dan pengendali mutu pendidikan nonformal dan informal di Kabupaten Ponorogo.

Dengan membaca kita dapat membuka dunia

Selasa, 19 Januari 2010

keliling...





Melihat, mendengar dan membaca adalah alat utama manusia untuk belajar dan menambah ilmu pengetahuan. Pada dasarnya membaca itu tidak mudah, karena membaca itu harus dimulai sejak dini agar menjadi kebiasaan. Membaca itu bukan faktor keturunan tapi memerlukan proses pembiasaan atau harus dilatih dan dididik sejak anak masih usia dini dan harapannya kebiasaan membaca tersebut akan tetap sampai tua.

Taman Bacaan Masyarakat merupakan jantung pendidikan masyarakat, dengan bahan bacaan yang disediakan diharapkan mampu memotivasi dan menumbuhkembangkan minat dan kegemaran membaca bagi sasaran pendidikan nonformal dan masyarakat umumnya. Dengan tumbuhkembangnya minat dan kegemaran membaca, maka membaca merupakan suatu kebiasaan yangh yang mesti dilakukan tiap hari sebagaimana memenuhi kebutuhan hidup.


Tidak ada komentar: